“Learn & Grow with Us” adalah tema lomba antar TK yang diselenggarakan oleh SD Strada Tunas Keluarga Mulia II sebagai ajang promosi dan pengenalan sekolah kepada siswa-siswi TK di sekitar sekolah. Kegiatan lomba ini diselenggarakan pada tanggal 02 Desember 2022 di SD Strada TKM II.

Lomba diikuti oleh 60 siswa Taman Kanak-kanak yang berasal dari 10 Taman Kanak-kanak yang ada di sekitar sekolah yaitu TK Strada TK Atmabrata 1, TK Atmabrata 2, TK Atmabrata 3, TK Zaitun berita hidup, TK Cahaya Permata Indonesia, TK Maha Prajna, TK St Theresia, TK kristen damai, TK Lumba-lumba, TK Harapan Bagi Bangsa, TK kemala bayangkari

Acara dibuka dengan senam bersama, Penampilan pramuka, serta tari dan paduan suara oleh siswa-siswi SD Strada TKM II dan dilanjutkan dengan sambutan dari Kepala sekolah SD Strada Tunas Keluarga Mulia II , Bapak Fransiscus Deo Putra Saiming

 

 

Sambutan dari kepala sekolah

 

Siswa-siswi TK terlihat antusias dan ceria dalam mengikuti lomba yang terdiri dari lomba mewarnai dan bola keranjang

Perlombaan tersebut terlaksana dengan baik dan berjalan dengan hikmat

   

Senam

Pramuka

 

   

Penampilan Paduan suara

Penampilan Menari

   

Lomba bola keranjang

Lomba Mewarnai

   
Pengumuman kejuaraan  dan pembagian piala dan sertifikat Pengumuman kejuaraan  dan pembagian piala dan sertifikat

Keluarga besar SD Strada TKM II mengucapkan terima kasih kepada seluruh siswa TK, bapak/ibu guru pendamping, dan orang tua murid yang telah berpartisipasi dalam kegiatan lomba ini. Semoga kegiatan ini dapat mempererat persaudaraan dan kerja sama sekolah dengan TK di sekitar sekolah.

 

Foto kebersamaan

 

Sebarkan artikel ini